PALEMBANG,POJOKSUMSEL – Dua kelompok band asal Tanjung Enim Kabupaten Muara Enim berhasil memukau para penonton di Area 51 Cafe Palembang pada Minggu malam (25/10/2020). Para musisi senior Mels Band dan yuniornya Pemilu reggae band tampil dalam even Anniversary Jammers Palembang, serta ajang silaturahmi Komunitas dan Musisi Palembang.
Dua kelompok band tersebut dibawa ke Palembang oleh Komunitas Seni dan Musik Tanjung Enim (KOMITE) berdiri sejak tahun 2016 sukses menggelar parade band Tanjung Enim Brisik 1-13. Dipimpin oleh Ketua Eko Merianto, didampingi pembina Komite Sunoto, dan Rahmad Noviar.
“Komite mendapat undangan kehormatan, mengisi acara parade band di Palembang. Acara berlangsung sukses, dan mendapat antusias para pengunjung,”ungkap Eko.
Menurut Eko, Komite menggawangi dua grup band Mels dan Pemilu Reggae band. Para personel yakni vocalist : Li Abdan ( mr. Lee), gitar : Febri Dono, bass : Mito, drum : Jibril, dan keyboard : Edo. Imbuh Eko, Ia berharap, musisi asal Tanjung Enim dapat menjadi inspirasi para musisi khususnya yang ada di Kabupaten Muara Enim. Salah satunya dengan menggelar kegiatan positif, menghibur, dan prestasi bidang seni musik.
“Banyak musisi lokal yang berbakat di tempat kita. Karena masih minimnya ruang buat kreativitas para musisi dari pemerintah daerah, jadi para musisi kita banyak tampil di luar daerah. Bulan depan rencana akan tampil di Bengkulu,”terang Eko, didampingi Rahmad Noviar.(AH)