MUARAENIM,POJOKSUMSEL – Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Kabupaten Muara Enim tengah melakukan persiapan mengikutsertakan Desa maju lomba ke tingkat Provinsi, hingga tingkat nasional. Seleksi tingkat Kabupaten Muara Enim baru saja selesai diumumkan kepada para pemenang di Kantor Dinas Perpustakaan kemarin, Selasa (23/6/2020).
Pemenang lomba perpustakaan desa tingkat Kabupaten Muara Enim tahun 2020 diantaranya, juara I Desa Embawang Kecamatan Tanjung Agung, Juara II Perpustakaan Puhang Indah Desa Fajar Indah Gunung Megang, Juara III Perpustakaan Ayo Baca Desa Pandan Enim Tanjung Agung, Juara Harapan I Perpustakaan Rio Kurung Desa Tanjung Baru Panang Enim, Juara harapan II Cerah Ceria Desa Kayuara Batu Desa Muara Belida, Juara harapan III Perpustakaan Mudah Sepakat Desa Penyandingan Semendo Darat Laut (SDL).
Kepala Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Kabupaten Muara Enim, Ir Maryana mengatakan, lomba perpustakaan desa tingkat Kabupaten Muara Enim bertujuan untuk meningkatkan peran masyarakat dalam pembangunan tingkat desa dan daerah. Mengembangkan literasi, serta minat baca masyarakat.
“Perpusatakaan yang mereka kembangkan bisa menjadi pusat kegiatan masyarakat, dimana tujuan akhir untuk mensejahterakan masyarakat,”ungkap Maryana, Selasa (23/6/2020).
Dia menargetkan seluruh Desa di Kabupaten Muara Enim memiliki gedung perpustakaan sendiri, dan pihaknya siap memberikan pendampingan dalam mengembangkan sarana serta prasarana dibutuhkan. Menurutnya, menggunakan anggaran desa dapat untuk membangun perpustakaan sebagai penunjang kegiatan masyarakat.
Imbuh dia, hingga tahun ini baru ada 70 desa yang telah mempunyai sarana perpustakaan masyarakat, dan kedepan melalui kegiatan sosialisasi, serta pelatihan akan terus ditambah. Untuk memberikan motivasi kepada desa, Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Kabupaten Muara Enim memberikan bantuan buku, serta sarana program dari pusat.
“Jadikan perpustakaan desa ini menjadi pusat masyarakat melakukan kegiatan positif berbasis inklusi sosial meningkatkan minat baca, wawasan, usaha yang meningkatkan pendapatan untuk menuju masyarakat sejahtera,”terang Maryana.
Sementara itu, Perpustakaan Sumber Ilmu Desa Embawang Kecamatan Tanjung Agung terpilih mewakili Kabupaten Muara Enim mengikuti lomba tingkat Provinsi Sumatera Selatan tahun 2020. Suryadi, pengelola perpustakaan mengungkapkan, sudah sejak tahun 2017 lalu didirikan, tahun ini mendapatkan apresiasi dari pemerintah Kabupaten Muara Enim.
“Perpustakaan Sumber Ilmu sekarang sudah menjadi pusat kegiatan masyarakat Desa Embawang, mulai dari kegiatan anak-anak, PKK, Posyandu, serta pelajar, dan pelatihan komputer untuk masyarakat, secara aktif dan kontinyu menggelar pelatihan internet,”terang Suryadi.(AH)