30.1 C
Palembang
Friday, 18 October 2024
spot_img
spot_img
PTBAPama Dukung Pembangunan Gedung Rehabilitasi Gangguan Jiwa dan Narkoba

Pama Dukung Pembangunan Gedung Rehabilitasi Gangguan Jiwa dan Narkoba

Baca juga

TANJUNG ENIM, POJOKSUMSEL – Pertama di Kabupaten Muara Enim, Gedung Rehabilitasi Gangguan Jiwa dan Narkoba dibangun oleh Yayasan Mutiara Tanjung Enim. Pembangunan berlokasi di RT 14 Desa Tegalrejo itu mendapatkan dukungan masyarakat serta kontribusi dari perusahaan tambang di wilayah Kecamatan Lawang Kidul. Salah satunya dari PT Pama Persada Nusantara Job site Tajung Enim. Peletakan batu pertama sudah dilakukan pekan lalu dihadiri unsur pemerintahan dan instansi terkait.

“Mudah-mudahan setelah difungsikan, gedung nantinya bisa bermanfaat,”jelas Joko Budi, CSR Officer PT Pama MTBU.

Selain Pama, hadir sekretaris Camat Muara Enim, Perwakilan Lapas Kelas II B Muara Enim, Dinas Perhubungan, Dinas Sosial, Polsek Lawang Kidul, Koramil Lawang Kidul, CSR PTBA, CSR PT PAMA, PT BAK, CSR PT SBS, Kades Tegalrejo dan para donatur . Tujuan dibangunnya gedung yayasan mutiara ini adalah untuk merehabilitasi anak-anak yang mengalami depresi akbibat kecanduan narkoba, kemiskinan, maupun keturunan.

“Biasanya kita mengirimkan anak-anak depresi ke Pagar Alam dan Palembang, tetapi dengan dibangunnya gedung ini nantinya kita tidak perlu lagi mengirimkan ke sana, cukup di sini saja dapat menampungnya”, jelas ibu Rita Ratnawati selaku Ketua Yayasan Mutiara Tanjung Enim.

Yayasan Mutiara Tanjung Enim sendiri terbentuk berawal dari inisiatif kegiatan Forum Peduli Anak dan Perempuan (FPPA) Lawang Kidul pada tiga tahun terakhir. Akhirnya untuk legalitas sebuah kegiatan sosial maka dibentuklah yayasan bernama Yayasan Mutiara Tanjung Enim pada tanggal 11 November 2019. Yayasan Mutiara Tanjung Enim merupakan suatu wadah ataupun lembaga yang bergerak dibidang rehabilitasi mental dan NAPZA.

Adapun pembangunan ini merupakan tahap kedua, tahap pertama sendiri telah dibagun bagunan kantor ukuran 5×5 meter. Sementara pada tahap kedua ini rencananya akan dibangun ruang rehabilitasi dan ruang staff.

“Kami harapkan dengan dibangunnya gedung ini maka Yayasan Mutiara Tanjung Enim dapat berkembang dan berkontribusi untuk kesejahteraan sosial masyarakat. Selain itu, kami berharap dapat inspirasi bagi orang lain dan membuka mata hati masyarakat luas bahwa di luar sana masih ada banyak orang yang perlu bantuan kita,” terang Rita.(AH)

Artikel lainnya

Artikel Terbaru