28.8 C
Palembang
Saturday, 27 July 2024
spot_img
spot_img
NewsMeriahkan HUT ke-19 Pemkab OI Akan Gelar Lomba Mancing

Meriahkan HUT ke-19 Pemkab OI Akan Gelar Lomba Mancing

Baca juga

RD Sukmana
RD Sukmanahttps://pojoksumsel.com
RD Sukmana merupakan wartawan senior yang lebih suka menyebut dirinya seniman kata-kata daripada wartawan, karena baginya wartawan memiliki filosofi yang sangat luhur.

PojokSumsel.com – Untuk memeriahkan HUT ke-19 Kabupaten Ogan Ilir (OI) yang jatuh pada 7 Januari 2023, Pemerintah Kabupaten (Pemkab) OI bekerja sama dengan Forum Komunitas Mancing (FKM) Caram Seguguk akan menggelar lomba mancing yang diberi nama Lomba Mancing Ogan Ilir Bangkit, berlokasi di Balai Benih Ikan Ogan Ilir di Tanjung Pering, Indralaya Utara.

Ketua Panitia Lomba Mancing Ogan Ilir Bangkit, Bustanul Arifin mengatakan, panitia telah menyiapkan seabreg hadiah dan door prize untuk para peserta lomba. “Panitia telah menargetkan sekitar 700 peserta dari berbagai daerah diperkirakan akan berlomba dalam acara ini,” ujar Bustanul.

Dirinya mengatakan, panitia juga telah menyiapkan tiga ton ikan lele dan patin berbagai ukuran yang akan ditebar di arena lomba. “Kami juga menetapkan dua kategori untuk pemenang lomba mancing ini, kategori terberat dan kategori terbanyak,” terang Bustanul.

Untuk kategori terberat, berlaku untuk kedua jenis ikan dan juara pertama mendapatkan hadiah sepeda motor matic, juara dua sepeda gunung serta uang tunai dan juara tiga TV LED serta uang tunai.

Sementara kategori terbanyak, khusus untuk ikan lele karena jumlah yang ditebar lebih banyak dibanding patin. Untuk kategori ini hanya ada juara satu dan juara dua, di mana untuk juara satu akan mendapatkan TV LED plus uang tunai sementara juara dua akan mendapatkan peralatan fishing tackle atau peralatan pancing set serta uang tunai.

“Selain hadiah untuk para juara, kami juga menyediakan doorprize bagi para peserta yang belum beruntung mendapatkan ikan terberat maupun terbanyak,” ungkap Bustanul.

Bupati OI, Panca Wijaya Akbar yang menyambut antusias gelaran ini mengatakan, memancing merupakan cara menangkap ikan paling ramah lingkungan, di mana pemkab terus berupaya mensosialisasikan cara menangkap ikan yang baik dan benar kepada masyarakat, yakni tidak menggunakan setrum dan racun potasium.

Perlombaan ini direncanakan akan dibuka secara resmi oleh Bupati OI yang akan didampingi unsur Forkopimda dengan menebar ikan patin berbobot 5 hingga 12 kilogram per ekor serta ikan lele berbobot 1-2 kilogram per ekor di kolam BBI Ogan Ilir.

“Di tahun mendatang, Pemkab Ogan Ilir akan restocking atau menebar ratusan ribu benih ikan ke sungai-sungai di Ogan Ilir. Maka cara menangkap ikan harus benar agar tidak merusak lingkungan,” tandas Panca.

Artikel lainnya

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Artikel Terbaru