28.1 C
Palembang
Sunday, 24 March 2024
spot_img
SUMSELMuara EnimPemkab Muara Enim Pantau Ketersediaan dan Harga 12 Bahan Pangan Jelang Ramadan...

Pemkab Muara Enim Pantau Ketersediaan dan Harga 12 Bahan Pangan Jelang Ramadan 1444 H

Baca juga

MUARA ENIM, POJOKSUMSEL.COM – Pemkab Muara Enim gelar rapat koordinasi, monitoring ketersediaan dan harga 12 bahan pangan jelang bulan suci Ramadhan 1444H, di Ruang Rapat Serasan Sekundang, Selasa (14/3/2023).

Rapat itu dipimpin oleh Kepala Dinas Ketahanan Pangan Muara Enim, Ir Syamsiah, M.si., diikuti oleh perwakilan Forkompimda serta beberapa Kepala OPD lingkup Pemkab Muara Enim.

Pada kesempatan itu, mengatakan rapat tersebut bertujuan untuk memantau harga dan evaluasi harga pangan pokok dan pangan strategis guna mengantisipasi terjadi kenaikan harga, memantau dan mengawasi komoditi di pasar.

“Rapat ini juga untuk mencegah terjadinya penimbunan oleh pedagang dan distributor/grosir, serta menjamin ketersediaan, distribusi, dan stabilitas harga 12 bahan pangan di Kabupaten Muara Enim,” ujarnya.

Berdasarkan data Dinas Ketahanan Pangan Muara Enim, pantauan di Pasar Muara Enim satu bulan jelang bulan puasa, stok dan pasokan 12 bahan pangan tersedia cukup.

Namun menurutnya, hampir semua kebutuhan pokok masyarakat mengalami kenaikan harga diantaranya komoditi bawang merah, cabe besar, cabe rawit, daging sapi/kerbau, daging ayam ras, telur ayam ras, dan gula pasir.

“Hal yang sama juga didapat dari pantauan pada minggu kedua bulan Maret, per tanggal 13 Maret 2023. Stok dan pasokan masih cukup namun beberapa komoditi masih mengalami kenaikan,” pungkasnya.

Artikel lainnya

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

spot_img

Artikel Terbaru