25.1 C
Palembang
Thursday, 21 November 2024
spot_img
spot_img
SUMSELMuara EnimSMK Proklamasi Ciptakan Mesin Pencuci Tangan Otomatis

SMK Proklamasi Ciptakan Mesin Pencuci Tangan Otomatis

Baca juga

RD Sukmana
RD Sukmanahttps://pojoksumsel.com
RD Sukmana merupakan wartawan senior yang lebih suka menyebut dirinya seniman kata-kata daripada wartawan, karena baginya wartawan memiliki filosofi yang sangat luhur.

MUARA ENIM,POJOKSUMSEL – Unit Pelaksana Teknis (UPT) SMK Proklamasi Muara Enim memberikan kesempatan kepada para siswa berinovasi melalui kreativitasnya. Kali ini, melalui siswa Jurusan Teknik Otomotif menciptakan mesin pencuci tangan elektrik sangat fungsional di masa Pandemi Covid-19 saat ini. Berkat tangan kreatif siswa dan guru itu, kini sudah 4 unit alat tersebut di produksi, dan digunakan di sekitar lingkungan sekolah.

Sepekan lalu, mesin pencuci tangan elektrik buatan SMK Proklamasi mengikuti pameran inovasi yang diselenggarakan UPT SMK Negeri 1 Tanjung Agung sepekan lalu, diikuti beberapa sekolah kejuruan negeri dan swasta di Kabupaten Muara Enim.

Kepala SMK Proklamasi, Pessi Sahrial Dinata SP menjelaskan, mesin pencuci tangan elektrik ini berbahan sensor infra merah, pompa galon elektrik, terus menggunakan energi listrik 12 Volt. Selanjutnya, untuk perangkat pencuci tangan ini sama dengan yang sudah ada. Namun yang membedakan hanya cara kerja, kalau elektrik sensor ini berfungsi tanpa harus disentuh, maupun memutar keran.

“Jadi tangan tinggal dekatkan dengan sensor, air otomatis mancur keluar, kemudian tinggal pakai sabun, dan dekatkan lagi ke sensor untuk membersihkan sabun. Sederhana sekali namun ini sangat kreatif, dan berguna sekali,”ungkap Pessi, Rabu (24/3/2021).

Meskipun sederhana, lanjutnya, alat tersebut memiliki pengaruh yang sangat besar terutama untuk mengurangi risiko penularan virus Corona. Alat tersebut dapat dimanfaatkan di fasilitas umum yang sering dilalui oleh masyarakat. Sementara itu, keunggulan dari produk alat pencuci tangan otomatis yang dibuat salah satunya efisiensi dalam jumlah energi.

“Karena daya listrik yang digunakan lebih kecil, dan efisien dalam penggunaan air. Sebab setelah digunakan, keran air akan mati dengan sendirinya,”imbuhnya.
Alat tersebut masih akan terus dikembangkan, sebelum siap untuk din pasarkan. Oleh karena itu, tidak menutup kemungkinan akan menjadi salah satu unit usaha di miliki SMK Proklamasi Muara Enim.

“Jika masih ada saran dan kritik, maupun kelemahan dengan alat ini. Maka akan terus kami perbaiki kelemahan yang ada. Sehingga, setelah dipasarkan unit ini akan diterima pasar, dan kami bisa produksi massal,”ungkap dia.(red)

Artikel lainnya

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Artikel Terbaru