25.1 C
Palembang
Friday, 26 April 2024
spot_img
spot_img
KesehatanPenggerak PKK Tegalrejo Muara Enim Gelar Penyuluhan IVA Tes

Penggerak PKK Tegalrejo Muara Enim Gelar Penyuluhan IVA Tes

Baca juga

MUARA ENIM,POJOKSUMSEL – TP PKK Desa Tegalrejo menggandeng Puskesmas Tanjung Enim menyelenggarakan penyuluhan kesehatan deteksi dini kanker leher rahim atau IVA Test. Kegiatan diikuti sebanyak 60 peserta terdiri para kader PKK, Kader Posyandu, dan masyarakat yang ada di wilayah desa itu.

Acara penyuluhan terselenggara bertempat di Balai Desa tersebut, berlangsung akhir pekan kemarin. Dengan dihadiri Camat Andrille Martine SE, melalui Kasi PMD Ispahmi SKM, dan Ketua TP PKK Lawang Kidul Santi Yosiana SE , Ketua BPD Maryanto, dan Kepala Puskesmas Tanjung Enim Ahmad Ghani SKM. Dengan narasumber dr Hj Siti Maisaroh dan tim dari Dinas Kesehatan.

Kepala Desa Tegalrejo, Teguh Priyono mengapresiasi kegiatan TP PKK yang ada diwilayahnya dalam mendukung program kesehatan pemerintah desa. Salah satunya dengan menggelar penyuluhan kesehatan kanker leher rahim, atau IVA Test ini. Di harapkan dengan adanya kegiatan ini dapat meningkatkan kesadaran masyarakat akan bahaya penyakit tersebut, serta membantu kegiatan bidan yang ada di desa dalam rangka mendeteksi penyakit tersebut.

“Sebelumnya, bidan desa sudah membentuk kader IVA, nah kedepan peserta penyuluhan ini bisa membatu bidan desa sosialisasi kepada masyarakat. Untuk mengajak warga yang belum pernah memeriksakan kesehatan reproduksinya, sehingga jika terdeteksi sejak dini, penyakit kanker rahim dapat dicegah,”ungkap Teguh.

Pada acara itu, Kepala Desa Tegalrejo menyerahkan bantuan alat IVA Test kepada Bidan Desa setempat, kemudian dilanjutkan dengan pemeriksaan IVA Test kepada 26 warga.

“Saya berharap alat IVA Test ini dapat dipergunakan sesuai prosedur, dan bermanfaat untuk masyarakat,”ujar Teguh lagi.

Sementara itu, Ketua TP PKK Desa Tegalrejo, Rama Sari AM Keb mengatakan, bahwa dengan adanya penyuluhan penyakit Kanker Leher Rahim ini dapat meningkatkan jumlah peserta memeriksakan kondisi kesehatan reproduksinya. Selanjutnya, melalui program ini juga untuk mendukung program Pemerintah Desa Tegalrejo, Kecamatan Lawang Kidul, dan Kabupaten Muara Enim menurunkan angka penderita penyakit tersebut.

“Saya berharap bisa mencegah, dan menurunkan angka kematian ibu-ibu karena kanker rahim khususnya di Desa Tegalrejo. Lalu dengan meningkatkan kesadaran masyarakat untuk memeriksakan kesehatannya, untuk menjadikan Desa Tegalrejo yang peduli Kesehatan Wanita dengan Cek atau Test IVA sejak dini (PELITA). Semoga kegiatan ini dapat terus berlangsung sesuai dengan yang kita inginkan,”kata Rama Sari.(red)

Artikel lainnya

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Artikel Terbaru