26.1 C
Palembang
Friday, 29 March 2024
spot_img
SUMSELMuara EnimLayanan Air Minum & Teknologi Tepat Guna Muara Enim Terbaik di Sumsel

Layanan Air Minum & Teknologi Tepat Guna Muara Enim Terbaik di Sumsel

Baca juga

RD Sukmana
RD Sukmanahttps://pojoksumsel.com
RD Sukmana merupakan wartawan senior yang lebih suka menyebut dirinya seniman kata-kata daripada wartawan, karena baginya wartawan memiliki filosofi yang sangat luhur.

PojokSumsel.com Pelayanan air minum dan pelayanan teknologi di Kabupaten Muara Enim berhasil meraih penghargaan dari Gubernur Sumatera Selatan, H. Herman Deru. Penghargaan diserahkan Gubernur Sumsel kepada masing-masing kepala desa pada pembukaan Gelar Teknologi Tepat Guna (TTG) XVI dan Pencanangan Bulan Bakti Gotong Royong Masyarakat (BBGRM) XIX 2022 Tingkat Provinsi Sumatera Selatan di Ogan Ilir.

Prestasi sebagai juara 1 Kelompok Pengelola Sarana Prasarana Air Minum dan Sanitasi (KP-SPAMS) diraih Desa Tanjung Raya, Kecamatan Semede Darat Tengah setelah dinilai mampu memberikan pelayanan air minum dan penyediaan sanitasi dengan sangat baik.

Sementara Desa Cinta Kasih, Kecamatan Belimbing meraih juara 1 Pos Pelayanan Teknologi Tepat Guna (Posyantek) terbaik se-Sumsel karena berhasil mengoptimalkan fungsi Pos Pelayanan Teknologi Tepat Guna di desa ini.

Pj. Bupati Muara Enim yang hadir bersama Ketua TP PKK Kabupaten Muara Enim, Nurmala Sari Kurniawan, AP., M.Si., mengapresiasi kelompok masyarakat, kepala desa dan camat yang telah dengan kompak dan gotong royong meningkatkan kualitas hidup masyarakat melalui berbagai terapan inovasi. Dirinya berharap capaian ini dapat ditingkatkan dan menjadi motivasi bagi desa lainnya untuk menerapkan hal yang sama.

Tak hanya berhasil merebut juara pertama, Desa Sugihwaras Barat, Kecamatan Rambang berhasil meraih juara harapan 1 BBGRM Terbaik di Provinsi Sumsel dan Desa Kayu Ara Sakti, Kecamatan Gunung Megang meraih juara harapan 1 Kesatuan Gerak PKK KB Kesehatan Terbaik di Provinsi Sumsel.

Selepas pembukaan, Pj. Bupati beserta rombongan meninjau gerai pameran gelar TTG Kabupaten Muara Enim yang banyak mendapat perhatian pengunjung.

Artikel lainnya

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

spot_img

Artikel Terbaru